MAKASSAR,
TRIBUN-TIMUR.COM- Ikatan Alumni Bhayangkara (Ikaba) Polri angkatan 2002
menggelar kegiatan sunatan massal di Sekolah Kepolisian Negara (SPN)
Batua Makassar, Minggu (14/10/2012).
Sekitar 65 anak dari
sejumlah panti asuhan serta warga Makassar mengikuti sunat massal ini
yang menjadi rangkaian Reuni Akbar jebolan bintara Polri ini.
Puncak reuni Ikaba Polri angkatan 2002 akan berlangsung di Grand Clarion Hotel& Convention, Makassar, Minggu (21/10).
Ketua
panitia pelaksana, Brigpol Emil Fahmi, mengatakan, selain sunatan
massal pihaknya telah menggelar sejumlah kegiatan sosial.
Beberapa
kegiatan yang telah dilaksanakan yakni anjangsana ke Panti Asuhan
Bahagia Cabang Aisyiah, Antang, dan pemberian bantuan pembangunan Masjid
Ridha Allah, Jl Perintis Kemerdekaan, serta Masjid Ar-Raaid.
Para
anggota Polri ini juga memberikan bantuan biaya kesehatan kepada salah
seorang anggota lainnya, Briptu Kuba, yang mengidap sakit tahunan.
"Pelaksanaan
kegiatan ini sebagai ajang reuni Ikaba Polri angkatan 2002," jelasnya.
Menurutnya, tugas sebagai Bhayangkara Polri bertujuan memberikan
pelayanan yang prima kepada masyarakat.
Selain menjaga stabilitas keamanan, juga untuk membangun harmonisasi antara masyarakat dengan pihak kepolisian.
Kepala
SPN Batua Makassar Kombes Pol Marwan, mewakili Kapolda Sulselbar Irjen
Pol Mudji Waluyo, menyampaikan apresiasinya atas kegiatan sosial yang
digelar alumni Bintara Polri 2002.
"Kegiatan reuni dengan fokus
pada kegiatan sosial jangan hanya sampai di sini saja karena tugas
Bhayangkara menuntut kita memberikan pelayanan kepada masyarakat,"
ujarnya.
Marwan menambahkan kegiatan tersebut juga sesuai dengan visi misi Polri menjadi pelindung, pengayom, dan pelayan masyarakat.(*)
Tidak ada komentar:
Posting Komentar