Jumat, 14 Februari 2014

Hasil MUNAS IKABA 2002 Se- Indonesia 2014



HASIL PELAKSANAAN MUSYAWARAH NASIONAL
IKATAN ALUMNI DIKMABA POLRI TAHUN 2002 SE-INDONESIA (IKABA 2002)
TANGGAL 17 -19 JANUARI 2014 DI JAKARTA



I.          PENDAHULUAN

                Bahwa sejak dirintisnya grup Facebook yang menaungi seluruh alumni Dikmaba Polri Tahun 2002 yang berasal dari seluruh SPN, Pusdik di seluruh Polda di Indonesia serta SEPOLWAN sebagai lembaga pendidikan POLWAN Indonesia, hubungan kekeluargaan diantara sesama alumni Dikmaba Polri Tahun 2002 secara tidak langsung telah terbentuk dan terjalin dengan baik atas dasar rasa senasib, sepenanggungan dan seperjuangan yang mana harus tetap dipelihara, dipupuk dan dikembangkan untuk mewujudkan persatuan, kesatuan, kebersamaan serta kekeluargaan yang saling asah, asih dan asuh diantara sesama alumni Dikmaba Polri Tahun 2002.


                Pada dasarnya pengabdian para alumni Dikmaba Polri Tahun 2002 tidak akan terhenti dengan berakhirnya masa purna tugas sebagai anggota Polri, sehingga pembentukan dan keberadaan organisasi Ikatan Alumni Dikmaba Polri T.A. 2002 se-Indonesia yang disingkat IKABA 2002 akan sangat bermanfaat sebagai wahana penampung semua kegiatan yang akan dilaksanakan dalam masa pengabdian di tubuh Polri, maupun di  tengah-tengah masyarakat.
        



II.            PELAKSANAAN

                a.            Kegiatan Musyawarah Nasional Ikatan Alumni Dikamaba Polri Tahun 2002 dilaksanakan selama 3 hari mulai tanggal 17 sampai dengan 19 Januari 2014 di Jakarta.
                b.            Peserta Munas adalah perwakilan seluruh Bintara Polri alumni Dikmaba Tahun 2002 dari seluruh Polda yang ada di Indonesia, namun ada beberapa Polda yang tidak mengirimkan perwakilannya karena satu dan lain hal.

                                Peserta yang hadir antara lain :
  1. BRIGPOL DANIEL BACHRUL ROHMAT / POLDA METRO JAYA
  2. BRIGPOL FIRMAN ASFAN, SE,MM / POLDA SULSELBAR
  3. BRIGPOL VENY ASYUARGA K / POLDA BENGKULU
  4. BRIGPOL UMAR LAODA (ABENG) / POLDA NTT
  5. BRIGPOL STHEVIEN / POLDA GORONTALO
  6. BRIGPOL ALAN UTHER / POLDA MALUKU UTARA
  7. BRIGPOL HENDRA PAATH / POLDA SULAWESI UTARA
  8. BRIGPOL FARDIAN KUSUMA / POLDA KALIMANTAN SELATAN
  9. BRIPKA FITRI SULIS (PERWAKILAN ASADE) / POLDA METRO JAYA
  10. BRIGPOL FEDRICK LIANO / POLDA KALIMANTA TENGAH
  11. BRIGPOL M. YUSUF / POLDA KEPRI
  12. BRIGPOL TOTO ANDRIANSYAH / POLDA SUMATERA UTARA
  13. BRIGPOL ROBERTUS WK / POLDA DIY
  14. BRIGPOL MEDI DWI INDARDI / POLDA JAWA TENGAH
  15. BRIGPOL MUSAFIR / POLDA SULAWESI TENGGARA
  16. BRIGPOL MARWAN / POLDA SUMATERA SELATAN
  17. BRIGPOL EKO PURNAMA YUDHA / POLDA JAWA TIMUR
  18. BRIGPOL FRENGKY RUMBRAWER / POLDA PAPUA
  19. BRIGPOL PAUL SANADI / POLDA PAPUA BARAT
                c.             Anggaran
Anggaran pelaksanaa MUNAS IKABA2002 berasal dari usaha swadaya para koordinator sebanyak 30 orang yang bergabung di grup blackberry massenger juga dari para donatur dan terkumpul sejumlah total Rp.53.593.500,- (limapuluh tiga juta lima ratus sembilan puluh tiga ribu lima ratus rupiah)

                d.            Hasil pelaksanaan Munas IKABA 2002 Tahun 2014 :
TEMA       :     “MEMANTAPKAN IKATAN PERSAUDARAAN DIANTARA BINTARA POLRI 2002 SE INDONESIA MENJADI ORGANISASI YANG SOLID DAN MANDIRI BERDASARKAN KEKELUARGAAN SEBAGAIPENUNJANG KEBERHASILAN TUGAS”
      Terbentuknya organisasi IKATAN ALUMNI DIKMABA POLRI T.A. 2002 SE-INDONESIA yang disingkat IKABA 2002 . Adapun anggota IKABA 2002 adalah seluruh anggota Polri alumni pendidikan pertama Bintara Polri Tahun 2002 yang mana selama ini sudah bernaung / membentuk community – community tersendiri sesuai wilayah Polda nya masing – masing seperti TTnT, LDT, SDB, NST, ASADE (POLWAN) dan lain – lain.
  1. STRUKTUR ORGANISASI IKABA 2002 Indonesia periode Tahun 2014 yaitu :
KETUA                     :     BRIGPOL DANIEL BACHRUL R. / POLDA METRO JAYA
WAKIL KETUA       :     BRIGPOL FIRMAN ASMAN, SE, MM / POLDA SULAWESI SELATAN
SEKRETARIS 1       :     BRIGPOL VENY ASYUARGA K / POLDA BENGKULU
SEKRETARIS 2       :     -
BENDAHARA 1     :     BRIPKA FITRI SULIS / POLDA METRO JAYA
BENDAHARA 2     :     -

            KOORDINATOR WILAYAH         
            SELURUH PERWAKILAN POLDA YANG HADIR, TERSEBUT DIATAS.

    2        VISI MISI

            VISI

 (a)       Memantapkan ikatan persaudaraan seluruh alumni Dikmaba Polri Tahun 2002 menjadi sebuah Keluarga;
 (b)       Memberikan manfaat / berguna bagi seluruh / sesama angkatan Bintara Polri Tahun 2002 di seluruh wilayah Indonesia.
    
    
            MISI

(a)       Menjalin silahturrahmi yang baik antara seluruh alumni Dikmaba Polri Tahun 2002 di seluruh wilayah Indonesia;
(b)       memberikan manfaat bagi seluruh alumni dan keluarga alumni Dikmaba Polri Tahun 2002 dalam bentuk kepedulian di bidang kemanusiaan (musibah, masalah, finansial dan pendidikan bagi anak – anak alumni yang meninggal dunia).

3.       HAK DAN KEWAJIBAN ANGGOTA IKABA 2002
          HAK : Mendapatkan bantuan (minimal petunjuk / Intel dasar) dari anggota lainnya.
          KEWAJIBAN : Memberikan bantuan (minimal petunjuk / Intel dasar) kepada anggota lainnya yang membutuhkan.

4.       KETENTUAN IKABA 2002

(a)       Semua alumni Dikmaba Polri Th. 2002 adalah anggota IKABA 2002 dengan cara mengisi formulir pendaftaran IKABA 2002 dan bersedia melaksanakan hak dan kewajibannya sebagai anggota IKABA 2002 tanpa menghilangkan / meninggalkan community alumni Dikmaba 2002 yang sudah ada di wilayah masing – masing sebelumnya (TTnT, SDT, LDT, SDB, ASADE dan lain – lain) ;
(b)       menentukan iuran bulanan sebagai kas IKABA 2002 pusat sebesar Rp 10.000,- (sepuluh ribu rupiah) per orang yang dikelola oleh Korwil dan dikirimkan ke bendahara pusat setiap bulannya yang akan digunakan untuk kepentingan anggota dan organisasi;
(c)       Pendataan anggota IKABA 2002 dengan mengisi formulir keanggotaan yang telah disediakan oleh pengurus dengan menyertakan pas photo berpakaian dinas warna ukuran 4x6. Nomor Register IKABA 2002 ditentukan oleh pengurus pusat;
(d)       Koordinator wilayah berkewajiban menyampaikan / mensosialisasikan keberadaan IKABA 2002 kepada seluruh alumni Dikmaba Polri Th. 2002 yang ada diseluruh wilayah, guna mendukung kemajuan IKABA 2002 secara nasional, dan seluruh alumni dapat merasakan bahwa IKABA 2002 itu ADA;

(e)       IKABA 2002 itu CARE / PEDULI dengan sesama angkatannya di seluruh wilayah Indonesia.

III.          PENUTUP
                Demikianlah hasil pelaksanaan Musyawarah Nasional IKABA 2002 Tahun 2014 untuk dapat diketahui dan dipertanggungjawabkan oleh seluruh anggota Ikatan Alumni Dikmaba Polri Tahun 2002 se-Indonesia

Jakarta,  19  Januari 2014
KETUA IKABA 2002 SE-INDONESIA


( DANIEL BACHRUL ROHMAT )

3 komentar: